Talkshow Pembukaan Milad Sastra Inggris UAD, Lit-Vibes 2.3
Bunyi pukulan gong oleh Drs. Maftukhin, M.Hum., selaku Kepala Program Studi Sastra Inggris Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menandakan dibukanya secara simbolis Lit-Vibes 2.3 yakni Milad program studi Sastra Inggris UAD yang ke-27 pada hari Senin, 6 Februari 2023, bertempat di lobby Gedung Utama Kampus IV UAD.
Dibuka oleh lantunan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh saudara Al Ariq Reyhan selaku panita Lit-Vibes 2.3, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars Universitas Ahmad Dahlan.
Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Pelaksana Lit-Vibes 2.3 Competition, Rizqi Pradana, sambutan Ketua Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris (ASELIS), Hisyam Fuad Fauzi, dan juga sambutan Ketua Program Studi Sastra Inggris UAD, Drs. Maftukhin, M.Hum., yang sekaligus membuka gelaran Lit-Vibes 2.3 secara resmi.
Tibalah pada puncak acara yaitu talkshow oleh Raditya Adipramono, S.S., M.Pd., B.I., yang juga merupakan salah satu dosen Program Studi Sastra Inggris UAD, dan dipandu oleh Dhea Nanda selaku panitia Lit-Vibes 2.3.
Para peserta mendengarkan dan menyimak materi yang disampaikan oleh Raditya dengan sangat antusias, sesekali tertawa karena pembawaan beliau yang jenaka dan menarik.
“Sangat paham apa yang disampaikan, serta dapat ilmu baru mengenai rating acara televisi untuk anak-anak, dan hospitality 10/10 dari panita penyelenggara” ujar Dena, salah seorang tamu undangan dari IMAJI UGM yang turut hadir di acara pembukaan Milad ini.
Tak lupa juga penampilan puisi yang dibawakan oleh salah satu mahasiswa berprestasi Sastra Inggris UAD, Abdee Firman Al Rasyid.
Dalam Talkshow pembukaan Lit-Vibes 2.3 Competition ini, turut juga mengundang Himpunana Mahasiswa Sastra Inggris atau Bahasa Inggris beberapa universitas yang ada di Yogyakarta, diantara lainnya adalah Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Negri Yogyakarta (UNY), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), UIN Sunan Kalijaga, Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY), Universitas Sanata Dharma, dan Universitas Respati Yogyakarta (UNRIYO).
Selain Talkshow, terdapat pula pameran karya mahasiswa Sastra Inggris UAD yang berupa puisi, cerpen, lukisan, dan karikatur. Pameran tersebut diadakan, selain untuk menunjukan karya-karya mahasiwa Sastra Inggris UAD, juga sebagai wadah bagi mahasiswa untuk berekspresi dan menunjukan karya yang mereka miliki.
Terdapat pula fancy room yang merupakan ruangan berisikan animasi bergerak karya mahasiswa Sastra Inggris UAD, serta terdapat suatu media papan berjudul “Your Story” untuk menempelkan kertas catatan (notes) berisikan kesan dan pesan acara, salam, maupun curhatan para audiens atau tamu undangan yang hadir.